ads

Minggu, 14 Juni 2015

Mau jadi CEO kelas dunia? kuasai 7 bahasa ini!

Namanya juga CEO Dunia, sudah sepantasnya dong kamu menguasai beberapa Bahasa asing. Nah, supaya kamu nggak mempelajari Bahasa asing yang k... thumbnail 1 summary
Namanya juga CEO Dunia, sudah sepantasnya dong kamu menguasai beberapa Bahasa asing. Nah, supaya kamu nggak mempelajari Bahasa asing yang kurang umum digunakan dalam jajaran perusahaan dunia, bacalah artikel ini! Inilah 7 bahasa yang paling banyak digunakan diperusahaan global atau dunia.

1. Spanyol

Spanyol memiliki potensi sangat luas untuk menjangkau kawasan Amerika Selatan dan Amerika Tengah, dengan kota-kota ekonomi potensial seperti Meksiko, Argentina, Chili, Peru, Kolombia, dan Venezuela. Sehingga, belajar Bahasa Spanyol sangat penting. Tenang saja, model Bahasa Spanyol ini cukup mudah dan sederhana untuk dipelajari, kok!

2. Portugis

Dengan populasi luas, banyak bahan tambang alam, dan teknologi yang semakin berkembang di Negara ini, membuat Bahasa Portugis penting untuk dipelajari. Tak ada salahnya untuk mulai belajar Bahasa Portugis dan menggali potensi di Negara ini.

3. China

Terdapat beragam Bahasa China tergantung dimana provinsi kamu tinggal. Sebagai Negara yang sudah sangat maju, Bahasa China sangat perlu dikuasai karena hampir seluruh barang sekarangdah Made in China. Sangat penting berhubungan dengan China jika ingin bisnismu maju pesat. Barang murah juga banyak ditemukan di China. Bahasa ini tergolong sulit karena penulisannya rumit dan aneka dialek yang berbeda-beda, namun kalau kamu bisa menguasainya, akan sangat menguntungkan sekali.

4. Rusia

Rusia punya potensi bahan tambang yang tak terhitung jumlahnya,serta sangat maju dalam bidang teknologi seperti pesawat dan komputer. Lumayan sulit untuk bernegosiasi untuk para pebisnis Rusia, karena mereka harus benar-benar percaya pada kamu. Oleh karena itulah, sangat menguntungkan jika bisa tembus ke pasar Rusia.

5. Arab

Ratusan juta orang di dunia ini berbicara Bahasa Arab. Bahkan, Bahasa Arab adalah Bahasa ke-5 yang paling banyak digunakan di dunia. Negara Arab yang mulai beralih ke bisnis online, namun masih belum memiliki website online milik Negara sendiri seperti amazon atau alibaba, menjadikan Negara ini sebuah market yang sungguh potensial.

6. Jerman

Merupakan Negara Eropa dengan kondisi ekonomi paling stabil, serta merupakan salah satu Negara dengan keadaan ekonomi terkuat didunia, Bahasa Jerman tentu penting untuk dipelajari. Siapa tahu saja, kamu sewaktu-waktu perlu bernegosiasi atau masuk ke negeri tersebut.

7. Bahasa Inggris

Merupakan Bahasa nomor 1 yang paling banyak digunakan oleh setiap orang didunia, lebih baik kamu tenggelam saja jika menjadi seorang CEO yang tak bisa berbahasa Inggris. Bahasa Inggris mutlak dan harus bisa dikuasai oleh setiap CEO, bahkan karyawan sekalipun. Melalui Bahasa Inggris, kamu bisa berkomunikasi hampir dengan seluruh orang didunia.
Saat awal belajar Bahasa, mungkin akan susah karena kamu tidak terbiasa. Namun, dengan banyak berlatih dan memaksa diri menggunakan Bahasa tersebut, perlahan kamu akan menguasainya.


Tidak ada komentar

Posting Komentar

tulis komentar mu di sini