ads

Minggu, 14 Juni 2015

Hal yang bisa kamu lakukan agar anak jadi sukses

Meskipun kesuksesan juga tergantung pada kemampuan serta usaha anak itu sendiri, namun orang tua juga memegang peranan penting terhadap kes... thumbnail 1 summary
Meskipun kesuksesan juga tergantung pada kemampuan serta usaha anak itu sendiri, namun orang tua juga memegang peranan penting terhadap kesuksesan seorang anak, loh! Kalau kamu mau anak kamu nantinya sukses, coba deh terapkan tips-tips yang berguna dibawah ini.


1. Berekspektasi tinggi dan percaya pada anak

Percaya nggak percaya, dan mungkin kamu telah melakukannya, ada orang tua yang meremehkan kemampuan anaknya sendiri. Mereka berkata “Iya, dia memang nggak bisa belajar dengan baik. Iya, dia memang nggak bisa menggambar.” Kalau kamu saja nggak percaya dengan anak sendiri, bagaimana orang bisa mempercayai dia? Bagaimana mau tumbuh semangat didalam diri anak tersebut?
Sebaliknya, taruhlah harapan tinggi pada anak. Jadi, dia lebih bersemangat dan berjuang untuk memenuhi ekspektasimu. Percayalah bahwa dia bisa, dan dukunglah selalu dari belakang. Namun, jangan berekspektasi hal-hal terlalu muluk dan diluar kemampuan anak, ya.


2. Ajarkan anak sejak dini, jangan terlalu dimanjakan

Anak mau ingin boneka, dituruti. Anak menangis sedikit, dimanja, Anak mengeluh sedikit, anda sudah mengeluarkan seluruh bantuan untuk membantunya. Hmm… hal ini kurang baik bagi mental seorang anak. Terkadang, kamu harus bisa melepaskan dia supaya dia belajar berjuang sendiri. Dengan begitu, anak menjadi lebih tegar dalam menjalani kehidupan kedepan.


3. Manfaatkan waktu sebaik-baiknya bersama anak dengan melakukan hal berguna

Menonton TV bersama anak atau main game tidak dilarang kok. Hanya saja, seimbangi dengan melakukan hal bermanfaat. Contohnya saja, pergi perpustakaan bersama, mengikuti berita bersama. Kalau anak sudah remaja, mungkin kamu bisa mendiskusikan seputar keadaan ekonomi keluarga dan membahas politik.


4. Jangan pernah meremehkan anak , meskipun dia gagal

Duh, kamu bego banget sih, gini saja nggak bisa!” hai orang tua, kalau kalian seperti ini terus pada anak, mentalnya bisa down dan dia tidak percaya diri. Sebaliknya, katakan “Ya, ini sudah bagus. Kamu sudah oke, ini bisa disempurnakan lagi.” Kalau dia gagal, berilah semangat “Gapapa, mama dan papa bangga. Kamu pasti bisa, usahalah terus.” Jadi anak kembali bersemangat dan nggak akan menyerah.


5. Bekerjalah lebih keras lagi, supaya bisa memberikan atau kursus saat anak masih kecil

Hal yang agak menyedihkan adalah, telah terbukti bahwa orang tua dengan penghasilan cukup dapat membekali anak mereka melalui aneka macam kursus. Sudah tugas kamu sebagai orang tua untuk memberikan yang terbaik untuk anak. Sesuaikan saja dengan kemampuan. Melatih anak juga bisa dilakukan sendiri tanpa ikut kursus, kok 


Tidak ada komentar

Posting Komentar

tulis komentar mu di sini